Selain kelas MPV, kelas SUV juga menjadi salah satu segmen mobil yang persaingannya sangat ketat di pasar Indonesia. Hal ini tampak dari para pabrik mobil yang cukup sering dalam meluncurkan berbagai varian mobil baru. Salah satu yang cukup perkasa di persaingan tersebut adalah Toyota Fortuner. Mobil ini memang memiliki kelebihan tersendiri dibandingkan mobil lainnya.
Kemunculan Toyota Fortuner
Fortuner pertama kali diperkenalkan di pasaran Indonesia pada tahun 2005. Sejak peluncurannya itu, Fortuner mengalami beberapa kali perubahan baik dari segi interior, eksterior, maupun fitur-fitur yang dihadirkan. Pada tahun 2007, telah rilis Fortuner dengan bahan dasar diesel yang berjenis mesin 2KD-FTV 2.5 Liter D-4D. Teknologi common rail yang disematkan membuat mobil ini menyamai Toyota Kijang Innova.
Awalnya, Fortuner hanya diproduksi dengan transmisi manual. Hingga akhirnya pada tahun 2009, muncul Toyota Fortuner Tuned yang menggunakan transmisi otomatis. Di versi terbaru ini, Fortuner dibekali dengan bodi berdesain segar dan lebih terlihat sporty serta gagah. Selain itu, perubahan yang cukup mencolok adalah lampu depan yang lebih sempit dan dipadukan dengan aksesoris lain. Harga Fortuner terbaru ini juga masih tetap sebanding dengan kualitas yang diberikan.
Kelebihan Toyota Fortuner
- Memiliki eksterior yang gagah
Salah satu ciri khas yang sangat melekat pada Fortuner adalah eksteriornya yang terlihat gagah. Hal ini dibuktikan pada beberapa modelnya seperti TRD Front Underguard, Rear Roof Spoiler, dan juga TRD Sportivo Grille. Selain itu, Fortuner juga dilengkapi dengan new LED Daytime Running Light dan juga fog lamp dengan aksen krom. Hasilnya, selain tampilan penuh gaya, pengemudi juga akan nyaman ketika berkendara di jalanan yang gelap.
- Memiliki mesin yang responsif
Mempunyai eksterior yang gagah bukan berarti performa mesin akan turun. Justru Fortuner memiliki kelebihan pada mesinnya yang responsif. Mobil ini telah dibekali dengan mesin 2KD-FTV VB Turbo Intercooler dengan kapasitas mesin 2.494 cc. Dengan bekal tersebut, mobil ini bisa menghasilkan tenaga hingga 144 PS dengan putaran mesin 3.400 rpm serta torsi hingga 35 kgm di putaran mesin 2.899 rpm.
- Memiliki fitur keamanan yang lengkap
Selanjutnya, Fortuner juga memiliki fitur yang cukup lengkap, baik itu fitur hiburan maupun fitur keamanan. Sebagai mobil SUV untuk keluarga, sudah selayaknya Toyota menghadirkan banyak fitur safety. Hal ini dibuktikan dengan adanya fitur dual SRS airbag yang akan sangat berguna dalam melindungi penumpang dan pengemudi ketika terjadi kecelakaan yang fatal.
Selain fitur tersebut, mobil ini juga sudah dibekali dengan fitur ABS dan EBD yang berfungsi menstabilkan proses pengereman walaupun mobil mengerem mendadak di kecepatan tinggi. Dengan fitur keamanan ini, perjalanan keluarga akan lebih aman dan nyaman dengan tetap berharap kejadian-kejadian buruk tersebut tidak akan benar-benar terjadi.
- Mampu meredam getaran dengan baik
Terakhir, pada bagian suspensi mobil ini sudah memiliki kualitas yang sangat baik. Di bagian depan sudah terdapat suspensi jenis double wishbone dengan coil spring dan stabilizer, sedangkan di bagian belakang sudah terdapat suspensi 4 link dengan batang lateral dan pegas koil. Dari bekal tersebut, Fortuner dapat meredam getaran dengan baik meskipun di jalan berlubang sehingga penumpang akan selalu merasa nyaman di perjalanan.
Kekurangan Toyota Fortuner
- Konsumsi bahan bakar cenderung boros
Dengan berbagai fitur dan kelebihan di atas, memang sudah sewajarnya jika hal tersebut akan membuat konsumsi bahan bakar mobil ini menjadi lebih boros. Selain itu, memang sudah bukan rahasia umum jika mobil dengan mesin kapasitas besar juga akan lebih banyak mengonsumsi bahan bakar. Jadi, jika Anda ingin memiliki mobil ini, pertimbangkan terlebih dahulu hal ini.
- Interior yang kurang menarik
Selanjutnya, mungkin ketika melihat bagian interior mobil ini Anda akan kurang tertarik dan sedikit bosan. Namun, jika Anda tidak terlalu mementingkan hal tersebut, mungkin ini tidak akan menjadi masalah yang berarti. Apalagi masih ada banyak kelebihan yang bisa dinikmati.
Jadi, dari penjelasan di atas, apakah Anda berminat untuk meminang Toyota Fortuner sebagai mobil keluarga Anda? Yang jelas, kelebihan mobil ini sangat membantu dan kekurangannya juga tidak terlalu berpengaruh pada performa mobil. Anda bisa membeli langsung atau kredit Fortuner di dealer resmi terdekat.